
Jakarta, 17 Agustus 2020 – 18:55 WIB – Victory International Futures – victoryforex.co.id
Pada pasar perdagangan hari Senin (17/8), saham Eropa diperdagangkan menguat karena penambang yang terpapar Tiongkok memperoleh stimulus baru untuk ekonomi terbesar kedua di dunia, tetapi meningkatnya risiko dari peningkatan kasus baru virus corona di benua itu membebani sentimen.
Pada pukul 18:45 WIB Saham Pan-Eropa STOXX 600 naik 0,24 persen ke level 368,98. DAX meningkat 0,21 persen ke level 12.928,40. IBEX 35 berkurang 0,72 persen ke level 7.103,00. FTSE 100 menguat 0,56 persen ke level 6.124,05. FTSE MIB turun 0,25 persen ke level 19.978,50.
Saham operator tour and travel Eropa Tui (TUIT.L) operator kapal pesiar Carnival Plc (CCL.L) dan saham British Airways IAG (ICAG.L) turun antara 3 persen dan 4 persen.
Jerman menyatakan hampir semua Spanyol termasuk pulau wisata Mallorca sebagai wilayah berisiko virus corona menyusul lonjakan kasus di sana, sementara pada hari Minggu (16/8) Inggris menandai hari keenam lebih dari 1.000 lonjakan kasus virus corona setiap hari.
Sektor pertambangan Eropa .SXPP melonjak 1,64 persen setelah pasar ekuitas di Tiongkok yaitu konsumen logam terbesar di dunia didorong oleh stimulus baru bank sentral.
Saham pembuat chip juga naik sementara produsen barang mewah LVMH (LVMH.PA) naik 0,4 persen setelah Jefferies meningkatkan rating saham menjadi “buy” dan pembuat minuman beralkohol Pernod Ricard (PERP.PA) naik 1,7 persen setelah rating Barclays ditingkatkan menjadi “overweight”.
Saham Eropa tampaknya berada dalam pola bertahan menjelang rilis data aktivitas bisnis Agustus akhir pekan ini, yang dapat menjelaskan laju pemulihan ekonomi, selain itu Federal Reserve AS akan mengumumkan kebijakan moneter baru yang akan dirilis pada hari Kamis.
Saham Sanofi Prancis (SASY.PA) tergelincir 0,4 persen setelah setuju untuk membeli perusahaan Amerika Serikat Principia Biopharma Inc (PRNB.O) seharga sekitar 3,7 miliar.
Saham Novavax (NVV1.F)(NVAX.O) yang terdaftar di bursa Frankfurt melonjak 6,4 persen setelah produsen obat AS itu mengatakan sedang memulai studi tahap menengah dari vaksin virus corona di Afrika Selatan.
Saham pengolah daging Cranswick Plc (CWK.L) naik 6,6 persen karena selama lockdown penjualan melonjak 25 persen pada kuartal pertama.
Team VIFX Pro
+62 878-8989-3863
+62 878-7139-8111