Jakarta, 3 Agustus 2022 – 22:02 WIB – Victory International Futures – victoryforex.co.id
Indeks Dolar bergerak menguat pada perdagangan hari Rabu (3/08/2022), setelah ISM mengumumkan hasil survei terbarunya tentang aktivitas/kegiatan bisnis di sektor jasa/layanan.
Indeks Dolar yang mewakili kekuatan USD terhadap sejumlah mata uang utama lainnya terpantau menguat 0.51 persen di kisaran level 106.65.
Institute for Supply Management (ISM) melaporkan, bahwa Purchasing Manager’s Index (PMI) sektor jasa AS melonjak pada bulan Juli meskipun adanya kekhawatiran atas penurunan yang didorong oleh inflasi dalam ekonomi yang lebih luas yang dapat menyebabkan perlambatan di sektor jasa.
Aktivitas ekonomi di sektor jasa mencatatkan angka 56.7 untuk periode bulan Juli, berada di atas ekspektasi yang tercatat di angka 53.5, dan naik dari data sebelumnya yang mencatatkan angka 55.3.